Gunung Kawi, tidak akan bisa dipisahkan dari hal sakral dan mistis yang selama ini sudah menjadi cerita dan legenda yang begitu kental dipahami oleh masyarakat pada umumnya. Mitos yang selama ini berkembang dan sudah menjadi cerita yang turun temurun di masyarakat, bahwa Gunung Kawi merupakan tempat pesugihan yang begitu dikeramatkan oleh masyarakat sekitar maupun yang meyakininya.
Gunung Kawi merupakan gunung berapi yang sudah tidak aktif lagi, dengan ketinggian 2,551 Mdpl, terletak didesa Wonosari kecamatan Wonosari kabupaten Malang. Dengan ditangkapnya Pangeran Diponegoro pada tahun 1830, sebagian pengikutnya melarikan diri ke Jawa Timur. Kyai Zakaria II yang menjadi penasehat spiritual Pangeran Diponegoro mengganti namanya menjadi Eyang Djoego, ia mengungsi ketimur melewati berbagai tempat hingga akhirnya tiba didesa Sanan Kesamben Blitar sekitar tahun 1840. Sekitar satu dekade pertama Eyang Djoego membuka padepokan dan menerima murid yang salah satu diantaranya menjadi putra angkatnya yaitu RM Iman Soedjono yang merupakan salah satu senopati Pangeran Diponegoro. pada dekade kedua, Ki Moeridun dari Warungasem Pekalongan datang menjadi murid RM Iman Soedjono.
Eyang Djoego kemudian memerintahkan RM Iman Soedjono dan ki moeridun untuk membuka hutan di sebelah selatan Gunung Kawi dan berpesan bahwa ia ingin dimakamkan disana. ia juga meramalkan bahwa desa yang akan dibuka tersebut akan menjadi tempat yang ramai.
Eyang Djoego wafat pada hari senin pahing, 22 Januari 1871 (1 Selo). Jenasahnya diberangkatkan dari dusun Djoego pada hari rabu wage. Karena sudah malam, jenasah Eyang Djoego dimakamkan pada hari kamis kliwon pagi. oleh sebab itu setiap hari senin pahing diadakan selamatan dan bila bertepatan dengan bulan selo, peserta selamatan adalah seluruh penduduk desa.
Desa Wonosari semakin ramai didatangi orang-orang yang bermaksud menetap. sedangkan RM Iman Soedjono wafat pada hari rabu kliwon tahun 1876 masehi, dan di makamkan satu liang dengan Eyang Djoego.
-------------------- selamat berwisata dan jangan lupa untuk bahagia -------------------
Komentar
Posting Komentar